Discover

Topics

Sulam Taufiq Terjemah

Sulam Taufiq Terjemah APK

Sulam Taufiq Terjemah APK

312.11.2023 FreeMobile Santri ⇣ Download APK (14.34 MB)

Translation of the at-taufiq embroidery by Sheikh Abdullah Ba'alawi

What's Sulam Taufiq Terjemah APK?

Sulam Taufiq Terjemah is a app for Android, It's developed by Mobile Santri author.
First released on google play in 4 years ago and latest version released in 7 months ago.
This app has 32.7K download times on Google play and rated as 4.27 stars with 168 rated times.
This product is an app in Books & Reference category. More infomartion of Sulam Taufiq Terjemah on google play
Nama lengkap kitab ini adalah “Sullamu At-Taufiq Ila Mahabbatillah ‘Ala At-Tahqiq” (سلم التوفيق إلى محبة الله على التحقيق). Arti “sullam” adalah “tangga”, lafaz “taufiq” bermakna “pertolongan”. “Mahabbah” bermakna “cinta”, sementara “‘ala at-tahqiq” bermakna “haqqon/yaqinan” (secara meyakinkan). Jadi terjemahan bebas dari judul kitab ini adalah “Tangga (untuk memperoleh) pertolongan (Allah) menuju cinta Allah secara pasti/meyakinkan”. Seakan-akan pengarangnya berharap siapapun yang mengamalkan kandungan kitab ini dengan baik, maka amal salihnya itu akan mengantarkannya pada cinta Allah tanpa keraguan lagi.

Pengarangnya bernama Abdullah Ba’alawi atau lebih singkat lagi Ba’alawi. Nama Ba’alawi adalah klan yang terkenal di Hadhromaut sebagai keturunan nabi Muhammad صلى الله عليه وسلم. Biasanya mereka disebut dengan gelar “Habib” atau “Sayyid”. Nama lengkap beliau adalah Abdullah bin Husain bin Thohir Ba’alawi At-Tarimi Al-Hadhromi. Beliau lahir pada tahun 1191 H di Tarim, provinsi Hadhromaut di Yaman. Menurut Sibthu Al-Jilani penulisan kitab Sullam At-Taufiq rampung pada awal Rajab tahun 1241 H.

Ba’alawi menulis kitab “Sullam At-Taufiq” dalam bentuk “mukhtashor”. Isinya mencakup pembahasan akidah ringkas dan hukum-hukum secara singkat. Kitab ini cocok untuk orang yang ingin belajar agama tapi punya banyak kesibukan.

Disamping pembahasan akidah dan hukum, Ba’alawi juga menuliskan topik tentang “tazkiyatun nufus” (pembersihan jiwa). Topik ini terkadang disebut orang dengan ilmu “takhliyah” (التخلية) dan “tahliyah” (التحلية). Arti “takhliyah” adalah “meninggalkan” sementara arti “tahliyah” adalah “menghiasi”. Yang dimaksud dengan dua istilah ini adalah “at-takholli ‘an al-aushof adz-dzamimah” (meninggalkan sifat-sifat tercela) dan “at-tahalli bi al-aushof al-hamidah” (menghiasai diri dengan sifat-sifat terpuji).

Bab-bab dalam kitab “Sullam At-Taufiq” adalah ushuluddin, thoharoh, salat, zakat, puasa, haji, muamalat, tazkiyatun nafsi, dan bayanul ma’ashi. Jadi, sebagaimana kitab “Safinatu An-Najah”, kitab “Sullam At-Taufiq” bukanlah kitab fikih murni tetapi kitab yang mengandung pembahasan akidah, hukum dan pembersihan jiwa. Kendati demikian, isinya hanya dibatasi ilmu-ilmu yang dihukumi fardhu ain yang wajib dipelajari setiap mukallaf. Bisa dikatakan, kitab ini adalah “kitab mentoring” untuk kaum muslimin awam. Ilmu yang dikandung kitab ini diperkirakan sudah cukup membentuk pribadi muslim salih yang sanggup menjalankan kewajiban-kewajiban utama dalam dien.